Translate

Melalui Hobi Temukan Harta Karun

Arkeolog dari Somerset menggali guci yang berisi koin.

SOMERSET - Salah satu temuan terbesar dari koin kerajaan Roma telah ditemukan oleh seorang pria dari Inggris dengan menggunakan detektor logam.

Koin yang terkubur sebanyak 52 ribu koin itu menunjukkan tanggal pada abad ke 3 Masehi, ditemukan di sebuah lapangan dekat Frome di Somerset.

Koin tersebut ditemukan oleh Dave Crisp dalam sebuah guci besar setinggi 30 sentimeter di dalam tanah.

"Saya sudah sering menemukan benda-benda, tapi ini adalah koin temuan saya yang terbesar," ujarnya.

Setelah detektor logamnya mengeluarkan mengeluarkan 'suara lucu', Crisp mulai menggali dan menemukan penyebab alatnya berbunyi.

"Saya masukkan tangan saya kedalanya, ketika saya tarik ada sebuah benda kecil, satu koin perunggu jaman Roma, sangat kecil, seukuran kelingking saya," lanjutnya seperti dilansir BBC, Jumat (9/7/2010).

Crisp pun langsung menghubungi pihak berwenang untuk melaporkan penemuannya itu agar bisa digali oleh para arkeolog.

Dewan kota Somerset berharap bahwa pihak koroner akan mengumumkan penemuan tersebut sebagai harta karun. Sehingga bisa memungkin pihak museum Somerset untuk memiliki koin tersebut agar dapat dilelang dan hasilnya bisa dibagi untuk Crisp dan pemilik lahan.
Labels: unik lainnya

Thanks for reading Melalui Hobi Temukan Harta Karun. Please share...!

0 Comment for "Melalui Hobi Temukan Harta Karun"

Cari Artikel

Followers

Back To Top